Asus Z97 Technical Seminar

Asus Z97 Technical Seminar

Download Game Ppsspp – Melalui acara bertajuk ASUS Technical Seminar 2014 yang diadakan di Bangkok, Thailand, ASUS secara resmi memperkenalkan jajaran motherboard Z97 besutannya. Menyambut kehadiran chipset mainboard baru dari Intel yang tak lain adalah Z97, ASUS mengundang CHIP ke acara bertajuk ASUS Technical Seminar yang berlangsung di Bangkok, 23 April 2014 lalu. Dalam acara yang bertempat di Intercontinental Hotel ini, ASUS menjajakan rentetan mainboard Intel Z97 yang terbagi ke dalam tiga skenario kebutuhan berbeda, yaitu high performance, home cloud, dan gaming.

Ketiga skenario tersebut tersaji melalui beberapa lini produk andalan mereka. Baru memasuki ruangan pers konferensi, CHIP sudah dihadang tiga meja panjang di dekat pintu masuk, dimana tak kurang dari sepuluh mainboard ASUS Z97 terpajang di atasnya. Meja pertama adalah kelompok mainboard dari keluarga ASUS Z97 Series, meja kedua kelompok mainboard dari keluarga TUF Series, dan meja terakhir berisi mainboard Republic of Gamer (ROG) Series. Ketiga keluarga mainboard Z97 Series tersebut memiliki feature unggulan masing-masing yang telah ditingkatkan maupun diperbarui dari seri sebelumnya. ASUS Z97 dan H97 Series Pada presentasi produk pertama yang dibawakan oleh Angie Ma dan Gary Lin, Product Manager ASUS Mainboard, diperkenalkan lima feature utama yang ada pada mainboard ASUS Z97 Series.

Kelima feature ini adalah peningkatan dari feature yang disematkan pada chipset sebelumnya, Z87, dengan 4-way optimization. Feature ini menawarkan kemudahan untuk fungsi kontrol dan optimalisasi segala aspek penting pada mainboard. 5-Way Optimization sudah dilengkapi dengan fungsi baru, yaitu Turbo App untuk melakukan tuning agar pengguna dapat mengoptimalkan konfigurasi network dan audio yang paling sesuai dengan kebutuhan. ASUS Z97 Series juga dibekali Fan Xpert 3 untuk mengontrol kipas dengan mengandalkan sensor thermal yang sudah tersedia secara onboard serta mengurangi kecepatan kipas CPU di bawah kecepatan default.

Hal ini memungkinkan operasional PC yang lebih hening dan lebih hemat listrik saat beban kerja sistem rendah. Feature lainnya yang juga ada pada versi terdahulu yaitu TurboV Processing Unit (TPU) untuk meningkatkan kinerja CPU, Energy Processing Unit (EPU) untuk menghemat daya listrik, dan DIGI+ Power Control untuk meningkatkan kinerja sekaligus meningkatkan efisiensi kerja CPU. Selain meningkatkan performa dan feature, ASUS juga memerhatikan penampilan mainboard Z97 dan H97 mereka dengan menggunakan heatsink unik berbentuk lingkaran berwarna emas pada chip Platform Controller Hub (PCH).