Soto kikil ini merupakan soto yang sangat cocok kita nikmati saat udara sedang dingin, dinikmati saat soto masih dalam keadaan panas. Pastinya sangat nikmat untuk dinikmati di rumah, nah pada artikel ini juga akan kita bahas tentang resep soto kikil mudah dibuat nih.
Kalian bisa membuat soto kikil ini di rumah karena pembuatan cukup mudah, hanya seperti kalian membuat soto biasa. Kikil sapi yang lembut dipadukan dengan rempah rempah yang dapat menghangatkan tubuh sangat cocok untuk kita nikmati saat udara dingin.
Jika kalian banyak menjumpai daging berlemak serta jeroan banyak digunakan sebagai isian soto ternyata kikil juga bisa kita gunakan untuk bahan isian soto.
Resep Soto Kikil
Soto Kikil Kuah Bening Khas Betawi
Bahan – bahan:
- 500 gram kikil sapi bersih
- 1,5 liter kaldu sapi
- 2 cm lengkuas
- 2 lembar daun salam
- 3 lembar daun jeruk
- 1 batang serai, geprek
- 1 sdm kaldu ayam bubuk
- ¼ butir pala, geprek
- 3 buah cengkih
- 3 cm kayu manis
- 1 sdt gula pasir
- 2 sdt garam
- 2 buah kentang yang sudah dikupas rebus serta potong
- 1 buah wortel sudah di potong
- 1 buah tomat sudah di potong
Bumbu halus:
- 7 siung bawang putih
- 5 butir bawang merah
- 1 sdt mrica
- 2 cm jahe
Bahan pelengkap atau:
- Daun bawang iris tipis
- Bawang goreng
- Seledri cincang
Cara membuat:
- Pertama, cuci kikil hingga bersih lalu potong kikil dengan ukuran sedang. Kemudian didihkan air secukupnya di dalam panci. Masukkan kikil yang sudah dipotong tadi ke dalam panci berisi air mendidih, rebus kikil hingga lunak. Jika sudah angkat kikil lalu tiriskan.
- Selanjutnya, panaskan minyak lalu tumis bumbu halus hingga bumbu beraroma wangi serta matang.
- Kemudian tambahkan daun jeruk, daun salam, serai, serta lengkuas dan tumis hingga layu.
- Lalu angkat dan masukkan tumisan ke dalam panci dan masukkan juga kaldu sapi ke dalam panci.
- Setelah itu tambah kayu manis, cengkih, pala, kaldu bubuk, serta gula dan garam ke dalam panci tadi.
- Tunggu hingga air mendidih setelah itu masukkan kikil yang sudah di potong tadi ke dalam panci yang sudah mendidih.
- Lalu masukkan kentang, wortel, serta tomat dan masak hingga semua bahan lunak juga bumbu meresap. Jika sudah masak matikan api.
- Terakhir sajikan soto kikil dengan bahan pelengkap sesuai dengan selera kalian. Nikmati selagi masih hangat.
Jika kalian berminat untuk membuat soto kikil ini kalian bisa membuat di rumah. Ada beberapa tips untuk kalian yang akan membuat soto kikil ini. Pertama, biasanya para pedagang menjual kikil ini dalam keadaan kikil sudah dibersihkan serta direbus setengah matang. Pilihlah kikil yang agak tebal juga tidak terlalu putih bersih. Supaya saat direbus lebih lembut.
Kedua, jika kalian suka dengan soto kuah santan kalian bisa mengganti takaran air dengan santan segar yang sedang kentalnya.
Ketiga, disarankan untuk menyajikan dan menikmati soto kikil ini dalam keadaan masih hangat supaya kalian bisa merasakan kenikmatan soto kikil yang lebih gurih dan menghangatkan tubuh.
Penutup
Nah itu tadi penjelasan tentang resep soto kikil ini kalian bisa mempraktikan membuat soto ini di rumah. Dan untuk kalian yang sedang tinggal atau sedang berlibur di jogja ada rekomendasi soto di jogja nih. Yang pastinya semua soto yang direkomedasikan enak dan juga harganya terjangkau. Jangan lewatkan untuk menikmati soto di Jogja yaa!
Terimakasih sudah membaca artikel ini semoga membantu kalian yang membutuhkan resep soto kikil ini. Sampai jumpa!