Keunikan Pantai 3 Warna

Malang memang sumbernya beragam wisata alam, salah satunya pantai. Salah satu objek wisata pantai di Malang yang tergolong banyak digemari para wisatawan yaitu Pantai 3 Warna. Pantai ini termasuk dalam kawasan konservasi mangrove, hutan lindung, dan terumbu karang.  

Pantai ini punya ciri khasnya sendiri yang membedakan dengan pantai lainnya, yaitu warna air yang berbeda-beda yang terdiri dari warna coklat, hijau, dan biru. Perbedaan dari warna air laut tersebut disebabkan oleh kedalaman air laut. Warna biru berarti bagian yang paling dalam, warna hijau berarti cukup dangkal, dan coklat berarti sisi di bagian pasir pantai. 

Ombak pada Pantai 3 Warna cukup tenang dan banyak dijadikan wisata untuk kegiatan snorkeling. Kamu bisa menyaksikan langsung indahnya terumbu karang dan beragam jenis ikan di sana. Pantai ini letaknya juga langsung berhadapan dengan Pulau Sempu dan bersebelahan dengan Pantai Sendang Biru. Makin penasaran kan? buruan langsung mampir kesini bersama travel malang surabaya murah.

Selain punya 3 warna cantik yang saling berpadu, pantai ini menjadi kawasan pantai yang alami serta sangat terjaga kebersihan dan keanggunannya. Sebelum memasuki kawasan ini, akan diberlakukan pemeriksaan ketat pada barang-barang bawaan kalian loh guys. 

Barang yang dianggap berpotensi jadi sampah bakal didata dan diperiksa pas balik dari dari pantai. Sehingga kalo barang bawaan kalian gak sesuai dan menimbulkan sampah di pantai bakal didenda sampai 100 ribu. Para pengunjung juga disarankan buat bawa bekal sendiri ketika mengunjungi Pantai 3 Warna. 

Seperti namanya, pantai ini punya keunikan tersendiri yaitu perpaduan warna yang berbeda-beda, dan terlihat sangat elegan jika dilihat dari ketinggian. Karena lokasinya yang termasuk dalam kawasan konservasi, kebersihan dan keasriannya pun masih sangat terjaga dengan baik. 

Baca Juga
Penting Untuk Anda, Ini 4 Manfaat Desain Interior Kantor

Buat perjalanan menuju kesana, kalian bakal ngelewatin pantai-pantai lain yang gak kalah indahnya kayak Pantai Gatra, Pantai Clungup, dan Pantai Batu Pecah. Karena Pantai 3 Warna merupakan kawasan konservasi, jadi mendingan kalian booking dulu sebelum kesana. 

Di Pantai 3 Warna, wisatawan bisa berenang bahkan snorkeling karena gelombang air lautnya yg cukup tenang. Tenang aja guys, di sana kalian bisa nyewa peralatan snorkeling yang udah disediain kalo kalian gak bawa alat sendiri dari rumah.  

Selama snorkeling, kalian bakal menyaksikan langsung pesona alam bawah laut yang punya beragam terumbu karang lengkap dengan biota lautnya. Di sana banyak tersedia penyewaan alat snorkeling yang harganya cuman 25 ribu, kano 25 ribu, dan sewa perahu 100 ribu berkapasitas maksimal 5 orang.  

Jam operasional pantai ini dibuka dari jam 7 pagi sampai jam 2 siang. Buat tiket masuknya, kalian cuma perlu membayar 10 ribu saja per orangnya. Para wisatawan diharuskan menyewa guide dengan tarif 150 ribu buat tiap rombongan yang maksimal 5 orang. 

Nah, pengunjung yang datang pun dibatasi jumlahnya. Jadi, kalo batas kuota udah penuh, kalian wajib nunggu sampai ada rombongan yang pulang dari lokasi. Hal tersebut, ditatapkan demi terus menjaga kebersihan pantai. So, kebayang kan gimana bersihnya Pantai 3 Warna ini.  

Ada tips juga nih buat kalian yang pengen kesana, disarankan bawa bekal sendiri soalnya gak ada warung makan di sekitar area pantai ini. Kemudian, jangan pernah membuang sampah sembarangan sedikitpun, soalnya ada denda tersendiri buat yang ngelakuin itu. Keep clean guys! 

Namun, kalian harus tetap hati-hati ya, soalnya ubur-ubur adalah hewan yang bisa menyengat. Buat lokasinya, Pantai 3 Warna berada di Desa Sitiarjo, Kecamatan Sumber Manjing Wetan, Kabupaten Malang. Tepatnya dalam kawasan konservasi Sendangbiru Malang. Sebelum memasuki kawasan ini, kalian wajib dapat izin dari pengelola Clungup Mangrove Coservation. 

Baca Juga
Resep Tumis Buncis Wortel Yang Menggugah Selera

Jarak buat menuju Pantai 3 Warna dari pusat Kota Malang yaitu kurang lebih 150 kilometer atau selama 3 jam. Rute yang harus dilewati menuju kesana yaitu lewat rute ke Pantai Goa Cina, karena rute ini yang paling sering dilalui oleh para wisatawan. Patokannya adalah daerah Clungup Mangrove Conservation. Lalu di sana, kalian udah bisa ngeliat pintu masuk ke area Pantai 3 Warna. 

Nah, ada rekomendasi yang paling mantul nih buat kalian yang pengen kesana. Kalian tinggal menikmati perjalanan tanpa perlu mikirin rute, kurang enjoy apa lagi coba? travel surabaya malang.