Rekomendasi 5 Aplikasi Downloader Video Facebook
Penggunaan media sosail di era digital saat ini, kian marak. Media sosial mencakup pengguna dengan segala jenis usia. Membagikan foto atau video adalah hal yang lumrah. Media sosial memang dirancang sebagai platform komunikasi atau interaksi dengan orang lain. Baik itu keluarga, kerabat, atau juga teman lama.
Salah satu platform media sosial yang sudah berjaya selama 1 dekade ini, adalah Facebook. Siapa yang tidak tahu Facebook? Well, semua orang pasti tahu dan memiliki akun media sosial ini.
Facebook merupakan platform media sosial terbesar yang telah memiliki pengguna aktif lebih dari 2 Milyar pengguna. Penggunanya pun memiliki rentan usia yang beragam. Jika pada awalnya facebook ramai digunakan oleh remaja hingga orang dewasa berusia 30-an, saat ini facebook justru lebih didominasi oleh anak-anak dan orang tua.
Di Facebook, kamu bisa menemukan begitu banyak video yang dibagikan secara luas. Mulai dari video pengetahuan, berita, hingga video yang berisi candaan atau sekadar lucu-lucuan. Selain menghibur, ternyata beberapa dari pengguna ingin untuk menyimpan video –video tersebut agar bisa ditonton atau dibagikan kembali.
Sayangnya, facebook tidak memiliki fitur istimewa ini. Ya, untuk mendownload video di facebook, kamu memerlukan bantuan aplikasi lain. Saat ini, telah tersedia beragam cara download video di facebook menggunakan aplikasi downloader video fb yang dapat diunduh secara gratis. Meski demikian, tidak banyak yang tahu aplikasi apa saja yang menjadi rekomendasi dengan kualitas video yang HD.
Untuk menjawab hal tersebut, kamu bisa terus menyimak artikel ini. Berikut rekomendasi 5 aplikasi downloader video fb.
1. MyVideo Downloader for Facebook
Aplikasi ini memiliki spesifikasi ukurang aplikasi yang ringan dan tidak memakan banyak ruang pada ruang penyimpanan. Dengan begitu, aplikasi ini menjadi lebih mudah digunakan. Fitur unggulan dalam aplikasi ini, adalah notifikasi jika ada kesalahan yang terjadi saat proses mengunduh video. Kamu bisa menyaksikan ulasan lengkapnya pada web Teknolagi.
2. Video Downloader for Facebook – Inshot
Setelah sukses dengan aplikasi edit video, InShot.Inc meluncurkan aplikasi baru yang bernama Video Downloader for Facebook. Memiliki kapasitas aplikasi hanya sebesar 7,2MB, tentu saja akan sangat mudah dan ringan untuk disematkan di perangkat.
Aplikasi ini juga mendukung unduhan multi-video dan dapat menikmati hasil unduhan secara offline.
3. HD Video Download for Facebook
Selanjutnya ada aplikasi HD Video Download for Facebook. Aplikasi ini mendukung kualitas video unduhan ke dalam kualitas HD. Jadi, buat kamu yang suka menonton video lucu dari facebook. Kamu bisa mendownload menggunakan aplikasi ini.
Selain itu, pada HD Video Download for Facebook kamu bisa membagikan video hasil unduhanmu secara private, baik ke media sosial atau sekadar berbagi dengan teman. Jangan khawatir, aplikasi ini akan menyimpan video unduhan ke SD Card secara otomatis.
4. Video Downloader for FB
Masuk ke dalam kategori rekomendasi aplikasi downloader video fb, aplikasi besutan Hekaji Media ini menawarkan kemudahan bagi pengguna. Fitur pada aplikasi ini bisa menyimpan video untuk ditonton nanti tanpa harus memakan banyak ruang penyimpanan.
Untuk menggunakan aplikasi ini, kamu harus login terlebih dahulu. Tak hanya untuk facebook saja, Hejika Media mengklaim bahwa aplikasi ini bisa digunakan untuk mendownload video dari media sosail lain, seperti instagram.
5. Save Story for Facebook Stories
Aplikasi rekomendasi terakhir adalah aplikasi yang dikhususkan untuk menyimpan atau mendownload video yang dibagikan di fitur share story fb. Aplikasi ini juga telah mendukung kualitas HD sehingga hasil video dari fb stories yang diunduh tidak akan pecah.
Aplikasi untuk mendownload video dari media sosial memang sangat banyak. Namun, rekomendasi di atas adalah aplikasi yang menurut kami terbaik dengan unduhan yang cepat dan tidak memakan banyak ruang penyimpan di perangkat android kamu.