Beberapa Destinasi Wisata Alam di Singapura

Liburan ke Singapura seringkali identik dengan mengunjungi berbagai tempat wisata modern dengan berbagai macam bangunan berdesain futuristik. Beberapa wahana wisata di Singapura mempunyai desain yang modern, seperti Universal Studio Singapura, Marina Bay Sands, hingga kawasan Orchard Road. Hampir semua bangunan yang menjadi destinasi wisata di Singapura memiliki desain yang indah, modern, dan futuristik. Banyak agen tour dan travel wisata luar negeri menawarkan paket wisata luar negeri di Singapura dengan tujuan tempat-tempat tersebut.

Namun, wisata di Singapura tidak hanya tentang modernitas. Singapura memiliki beragam wisata alam yang tidak kalah menariknya. Negara dengan luas wilayah 721,5 kilometer ini memiliki bentang alam berupa bukit dan beberapa pulau yang tersebar di wilayah negaranya. Beberapa bentang alam tersebut merupakan tujuan wisata favorit warga lokal. Namun, bagi wisatawan mancanegara, tak banyak yang tahu tentang wisata alam tersebut.

Bukit-bukit dan pulau-pulau kecil yang ada di Singapura tersebut menyajikan pemandangan alam yang indah dan berbeda. Pemandangan yang asri dan segar seolah memberikan kesan yang berbeda mengenai pandangan orang tentang wisata di Singapura. Berikut adalah beberapa tujuan wisata alam di Singapura yang jarang diketahui wisatawan mancanegara:

Bukit Timah Nature Reserve

Bukit Timah Nature Reserve merupakan cagar alam seluas 1,64 kilometer persegi yang terletak di lereng Bukit Timah. Bukit Timah sendiri merupakan titik alami tertinggi di Singapura dengan ketinggian mencapai 182 meter diatas permukaan laut. Cagar alam yang berada di lereng Bukit Timah ini menyimpan sekitar 840 spesies tanaman dan bunga serta lebih dari 500 spesies hewan. Cagar alam ini diperuntukkan bagi pelestarian flora dan fauna khas Singapura.

Pulau Lazarus

Baca Juga
Kumpulan Oleh - Oleh khas Batam Terpopuler

Dikenal juga dengan nama Pulau Sakijang Pelepah, pulau ini termasuk dalam wilayah Kepulauan Selatan. Pulau Lazarus memiliki pemandangan yang masih asri dengan pasir pantai yang putih dan laut yang biru-kehijauan. Sebagian anak muda umumnya menjadikan pulau tak berpenghuni ini menjadi spot untuk menikmati sunrise dan sunset. Sementara banyak pula spot foto yang indah ketika matahari terbit dan terbenam yang menjadi incaran para fotografer.

MacRitchie Reservoir

MacRitchie Reservoir merupakan waduk dan cagar alam yang berada di Singapura. Waduk tersebut merupakan waduk tertua di Singapura yang masih beroperasi hingga sekarang. Cagar alam yang menjadi bagian dari Central Catchment Nature Reserve ini memiliki jembatan dengan nama MacRitchie Trail yang menggantung sepanjang 250 meter yang menghubungkan bukit Pierce dan bukit Kalang. Dari atas jembatan, wisatawan bisa menikmati pemandangan hutan dengan kicauan burung dan suara fauna khas Singapura

Southern Ridges

Southern Ridges atau Pegunungan Selatan merupakan kawasan seluas 9 kilometer persegi yang menghubungkan beberapa bukit di Singapura. Wilayah ini merupakan rumah dari berbagai jenis flora dan fauna asli Singapura termasuk beberapa jenis capung endemik Singapura. Di wilayah Southern Ridges ini dibangun beberapa jembatan di atas pepohonan untuk melihat keindahan hutan dari atas jembatan. Melalui jembatan tersebut, wisatawan bisa melihat keasrian kawasan Southern Ridges tanpa perlu mengganggu ekosistem yang sudah ada.

Pulau Ubin

Pulau Ubin merupakan sebuah kawasan di timur laut Singapura. Dahulu kawasan ini memiliki tambang granit yang mampu menopang kehidupan 1000-an masyarakat yang menetap disana. Namun sekarang tambang-tambang tersebut ditinggalkan dan menyisakan bekas galian tambang granit yang menjadi salah satu daya tarik wisata disana. Selain itu, Pulau Ubin memiliki danau yang airnya berwarna hijau tosca yang cantik.

Baca Juga
Rekomendasi Taman Instagramable di Surabaya