Pencil, Software Pembuat Animasi Untuk PC Terbaik

Bagi kalian para desainer animasi, pasti sudah memiliki keterttarikan dalam dunia animasi 2 dimensi atau pun animasi 3 dimensi. Dan untuk mempermudah dalam mengerjakan sebuah animasi, pastinya kalian memerlukan aplikasi atau software untuk membuat animasi.

Sebenarnya ada banyak sekali aplikasi atau software untuk membuat animasi yang ada di internet. Tapi pada artikel ini, admin akan membahas mengenai aplikasi atau software Pencil. Aplikasi desain ini memiliki fitur – fitur yang sangat membantu kalian dalam membuat animasi.

 

Pencil, Aplikasi Pembuat Animasi Untuk PC

aplikasi pembuat animasi pc pencil

Bagi kalian yang masih baru memulai belajar membuat animasi atau bagi kalian yang sudah profesional dalam bidang membuat animasi, maka kalian diharuskan mempunyai sebuah senjara berupa aplikasi andalan untuk membuat animasi tersebut. Maka dari itu, kalian harus pintar dalam memilih aplikasi mana yang ingin kalian gunakan.

Ada banyak sekali aplikasi pembuat animasi PC yang tersebar di internet, salah satunya adalah aplikasi atau software Pencil. Software ini bersifat gratis dan sifatnya opensource, aplikasi ini bisa membantu kalian dalam membuat animasi 2 dimensi dengan sangat mudah. Selain bisa digunakan dengan mudah, aplikasi ini juga memiliki beberapa fitur yang beragam.

Fitur yang paling berguna adalah fitur gratis, kalian tidak perlu membayar kepada pihak pengembang untuk bisa menggunakan aplikasi ini. Fitur tersebut sangat penting, karena kalian jadi bisa belajar membuat animasi tanpa mengeluarkan uang untuk menggunakan aplikasi ini.

Kalian hanya memerlukan jaringan internet untuk mendownload aplikasi ini, dengan menggunakan aplikasi ini kalian bisa mengoptimalkan kreatifitas kalian, dengan beragam tool yang ada ddan kalian juga bisa dengna puas berkreasi sesuka hati tanpa adanya beban.

Tampilan atau User Interface dari aplikasi ini terbilang sederhana, dengan begitu kalian para pemula tidak merasa kebingungan dengan tampilannya. Software ini juga support gambar berformat bitmap, vektor, dan juga mendukung menggunakan beberapa layer.

Baca Juga
5 Tipe Iklan Google Ads

Pada software ini terdapat juga tool ilustrasi yang membuat pengguna bisa mengelola sebuah gambar grafis, maksudnya sebelum kalian masuk pada step membuat animasi, kalian bisa mengatur tingkat frame rate sesuai dengan keinginan kalian. Untuk mendownload aplikasinya, kalian bisa klik disini.

 

Nah, itulah sedikit review software pencil, semoga artikel ini bisa membantu kalian dalam belajar animasi.

Artikel ini sudah tayang di mergere.com