Taman Bermain Di Singapura Yang Ramai Dikunjungi
Singapura adalah sebuah negara kota yang terletak di wilayah Asia Tenggara. Negara yang terletak di ujung semenanjung Malaya ini berbatasan dengan wilayah Johor, Malaysia di sebelah utara dan Kepulauan Riau, Indonesia di sebelah selatan. Luas wilayah negara Singapura adalah 725,1 kilometer persegi yang terdiri dari satu pulau utama dan 56 pulau kecil di sekitarnya.
Sebagai negara pulau, Singapura merupakan sebuah negara pelabuhan yang sangat ramai. Letak Singapura yang strategis di wilayah Selat Malaka membuat negara ini menjadi salah satu pelabuhan paling sibuk di dunia. Disamping itu, Singapura menjadi negara dengan fasilitas yang cukup memadai sehingga menjadikan negara tersebut sebagai salah satu tujuan wisata dunia.
Fasilitas dan hiburan di negara Singapura termasuk yang paling lengkap di seluruh Asia Tenggara. Hal tersebut menjadikan banyak sekali turis baik lokal maupun mancanegara berkunjung dan berwisata ke Singapura. Tingginya minat turis tersebut biasanya dimanfaatkan beberapa agen wisata membuka paket wisata Asia dengan tujuan Singapura.
Di Singapura terdapat banyak sekali tempat wisata yang sangat menarik. Mulai dari wisata alam, pantai, wisata belanja, hingga taman hiburan ada di Singapura dengan berbagai fasilitas yang bagus. Salah satu tempat wisata yang banyak dikunjungi di Singapura adalah taman hiburan. Beberapa taman hiburan yang terkenal di Singapura adalah:
Universal Studios Singapore
Universal Studios Singapore merupakan kompleks taman bermain yang berlokasi di Resort World Sentosa, Pulau Sentosa. Kompleks taman bermain ini dibangun sejak 2007 dan mulai dibuka untuk umum pada awal tahun 2010. Taman bermain ini memiliki 29 wahana yang terbagi menjadi 7 zona dengan berbagai tema. Sejak dibuka untuk umum, dalam 9 bulan pertamanya tercatat telah ada 2 juta orang mengunjungi Universal Studios Singapore.
Snow City
Snow City merupakan sebuah pusat bermain salju permanen dengan sistem indoor yang pertama di Singapura. Objek wisata ini terletak di wilayah Jurong East dan berada dalam kompleks Science Center Singapore. Di dalam Snow City, pengunjung bisa bebas bermain salju sepuasnya di berbagai musim. Ada beberapa wahana di dalam Snow City, yaitu Arctic Snow Playground, Arctic Snow Slide, Hansel & Gretel, dan Wahana Panjat Dinding.
Haw Par Villa
Haw Par Villa merupakan sebuah taman bermain dengan tema mitologi China. Taman bermain Haw Par Villa terletak di sepanjang Pasir Panjang Road di Singapura. Di area taman bermain ini terdapat lebih dari 1000 patung dan 150 diorama raksasa yang menggambarkan berbagai kisah dalam mitologi China. Berbagai patung dan diorama tersebut diantaranya menggambarkan Budha tertawa, dewi Kwan Im, dan kisah Perjalanan ke Barat. Salah satu diorama terkenal adalah tentang penggambaran neraka dalam budaya China.
Wild Wild Wet
Wild Wild Wet merupakan taman bermain air yang ada di wilayah Pasir Ris, Singapura. Taman bermain air ini pertama kali dioperasikan pada tahun 2004. Pada tahun 2012, taman bermain ini diperluas dengan mengambil bagian bekas Escape Theme Park. Terdapat setidaknya 15 wahana di Wild Wild Wet, seperti Ular-lah, Shiok River, Yippie!, Kraken Racer, dan lainnya.
Singapore Zoo
Kebun binatang Singapura atau Singapore Zoo merupakan kebun binatang di daerah Mandai Lake Road, Singapura. Kebun binatang ini mempunyai luas 28 hektar dan merupakan kebun binatang yang pembangunannya didanai oleh pemerintah Singapura. Singapore Zoo mulai dibuka secara umum sejak 27 Juni 1973 dan hingga saat ini memiliki lebih dari 315 spesies dengan sekitar 50 diantaranya tergolong sebagai spesies langka dan dilindungi.